Pengabdian Masyarakat
IPDN serahkan 1.696 Paket Daging Qurban untuk Masyarakat Sekitar Kampus
29 June 2023
Jatinangor (29/06/2023), rayakan hari raya Idul Adha 1444 H, Institut Pemerintahan Dalam Negeri menyalurkan bantuan hewan qurban kepada masyarakat sekitar kampus IPDN baik kampus pusat yang berada di Jatinangor maupun di kampus-kampus daerah. Jumlah hewan qurban secara keseluruhan yang diberikan IPDN sejumlah 25 ekor sapi dan 51 ekor domba/kambing yang meliputi IPDN kampus Jatinangor sejumlah 9 ekor sapi dan 19 domba/kambing, IPDN kampus Jakarta sejumlah 4 sapi dan 26 domba/kambing, IPDN kampus Sumatera Barat 1 sapi dan 1 domba/kambing, IPDN kampus Kalimantan Barat 2 sapi dan 2 domba/kambing, IPDN kampus Sulawesi Selatan 2 sapi, IPDN kampus Sulawesi Utara 3 sapi dan 1 domba/kambing, IPDN kampus Nusa Tenggara Barat 2 sapi dan 2 domba/kambing dan IPDN kampus Papua 2 sapi. Rektor IPDN, Dr. Drs. Hadi Prabowo, M.M yang hadir langsung memberikan paket daging qurban di Kampus Jatinangor mengatakan, “Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban kampus IPDN Jatinangor dilaksanakan di Rumah Potong Hewan yang ada di Tanjungsari, dari total 9 ekor sapi dan 7 domba yang disembelih menghasilkan *879 paket daging* yang nantinya diserahkan ke penerima hewan qurban”, ujarnya. Sehingga total paket daging qurban yang dibagikan oleh kampus IPDN pusat dan daerah hari ini sebanyak *1.696 paket daging*.
Penyerahan hewan qurban di IPDN kampus Jatinangor diberikan langsung oleh Rektor dan jajaran pimpinan IPDN lainnya. Hadir sebagai mustahik atau penerima hewan qurban diantaranya TPQ binaan praja, Ta’mir Masjid Darul Ma’arif, Masjid Al Muhajirin, pengurus rumah ibadah, wartawan pokja IPDN, babinsa, polsek, koramil, beberapa Yayasan di sekitar kampus, beberapa fakir miskin dan panti jompo di sekitar wilayah kampus IPDN serta petugas cleaning service, penjaga taman, petugas pengaman dalam yang ada di lingkungan IPDN. Masih menurut Hadi, ada sekitar 12 ekor domba/kambing yang diserahkan dalam bentuk hewan hidup kepada 5 desa dan 6 panti asuhan yang ada di sekitar kampus IPDN yakni Desa Genteng, Desa Cilayung, Desa Sindangsari, Desa Cibeusi, Desa Banyuresmi, Panti Asuhan Al-Falah, Panti Asuhan Al Ikhwan, Panti Asuhan Limurai Timur, Panti Asuhan Soleh Hasan, Panti Asuhan Madinatul Ulum dan Panti Asuhan At Tamim.
“Selain sebagai wujud ketaatan dan proses mendekatkan diri kita kepada Allah SWT, penyerahan hewan qurban ini juga merupakan bentuk dari kepedulian sosial kepada masyarakat sekitar kita. Jadi seluruh kampus IPDN baik pusat maupun daerah juga turut melaksanakan itu”, tutur Hadi. IPDN kampus Jakarta misalnya, telah menyiapkan 500 paket daging qurban untuk dibagikan kepada masyarakat sekitar. Begitupun dengan kampus Sumatera Barat yang menyiapkan 117 paket daging qurban, kampus Papua sebanyak 200 paket daging qurban, kampus Kalimantan Barat yang menyerahkan 4 ekor sapi, kampus Sulawesi Utara turut menyerahkan hewan qurban ke masjid setempat serta kampus Nusa Tenggara Barat dan Sulawesi Selatan yang rencananya akan melaksanakan pemotongan hewan qurban pada besok pagi.
-
Sumber Berita:
Kepala Bagian Hubungan Masyarakat
La Ode Muhamad Alam Jaya, S.STP., M.Si -
By:
Humas